Sabtu, 02 September 2017

"Kapan?"

sumber gambar: google

Layaknya mahasiswa akhir pada umumnya, pertanyaan 'kapan' sepertinya menjadi pertanyaan yang seringkali diajukan oleh setiap orang yang ditemui.
"Kapan lulus?"
"Kapan wisuda?"
"Kapan nikah?"
"Kapan balik kampung?"
"Kapan kerja?"
dan serentet pertanyaan kapan lain yang tidak akan ada habisnya walaupun kamu sudah berhasil menjawab pertanyaan kapan sebelumnya. Dan saya lelah dengan pertanyaan-pertanyaan itu. Apalagi bila ada embel-embel 'udah pantes'. Rasanya tu gemes gimana gitu sama yang tanya wkwk.

Mbok yo wes to.
Tiap orang punya rencana hidupnya masing-masing. Tiap orang berjalan di zona waktunya masing-masing. Jadi tidak usah membandingkan orang yang satu dengan orang yang lain. Tidak usah membandingkan Si A dengan si B, si B dengan si C. Jangan membandingkan seseorang yang belum memperoleh A dengan orang yang sudah memperoleh A. Jalan orang tu masing-masing. Tidak perlu lah dibanding-bandingkan. Rezeki sudah ada yang mengatur. Semua yang terjadi bahkan sudah dituliskan oleh-Nya jauh sebelum kita ada. Jadi tidak usah terlalu mencampuri urusan orang lain dan dengan semangatnya mencecarnya dengan pertanyaan "kapan"  bila memang tidak bermaksud membantu atau benar-benar menanyakan alias hanya iseng saja. Tolong.

Masing-masing dari memiliki waktu yang berbeda untuk mengalami ataupun tidak mengalami sesuatu. Memiliki rencana yang berbeda untuk mengambil atau tidak mengambil suatu pilihan di umur yang mungkin sama. Silakan menjalani hidup masing-masing.

Bukan berarti tidak mempedulikan, hanya mencoba menghormati pilihan yang diambil orang. Setiap orang memiliki life plannya masing-masing. Cobalah untuk tidak menambah beban pikiran yang, mungkin, bagi orang lain memang belum untuk dipikirkan. Pantas atau tidak, siap atau belum, bukan orang lain yang menentukan. Diri kita masing-masing lah yang merasakan. Orang lain boleh memberi saran, tetapi diri kita yang pada akhirnya akan merencanakan "kapan"-"kapan" itu terjadi dalam hidup kita. Dan Allah lah yang memutuskan kapan waktu yang tepat bagi pertanyaan "kapan" untuk terjawab.

Jadi, tolong. Berhentilah bertanya "kapan" bila memang tidak diperlukan. Insya Allah semua akan terjadi pada waktu yang tepat, pada saat yang terbaik menurut-Nya :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar